Obat Penyakit Sering Bersin-Bersin Karena Gejala Alergi

Mengobati Bersin-Bersin Karena Rinitis Alergi

Pengertian alergi adalah kondisi dimana seseorang sangat sensitif secara berlebihan terhadap suatu zat atau bahan-bahan tertentu. Seseorang bisa mengalami alergi dan bersin-bersin akibat terpicu oleh alergen seperti serbuk sari bunga/tanaman, parfum, bulu hewan, jamur, asap rokok, polusi debu, udara dingin, udara kering, udara lembab, serangga tertentu, dan sebagainya.

rinitis alergi
 

Seseorang yang mengalami bersin-bersin karena alergi juga akan mengalami gejala lainnya, seperti hidung tersumbat, mata dan hidung sedikit gatal, mengeluarkan banyak lendir bening dari hidung, badan menjadi letih, dan sangat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Meskipun gejala bersin-bersin tidak sangat berbahaya, namun jika dibiarkan bisa mengganggu kualitas hidup penderitanya dan bisa menimbulkan penyakit komplikasi lain seperti munculnya penyakit sinusitis (rasa sakit akibat infeksi pada area sinus). Selain itu orang yang sering mengalami bersin-bersin akibat alergi juga berpotensi memiliki penyakit asthma, yang mana cukup berbahaya.

Dalam istilah medis gejala sering bersin-bersin karena alergi sering disebut dengan istilah “rhinitis alergi” (allergic rhinitis). Rhinitis alergi ini ada yang musiman dan juga ada yang menahun (Bersin Menahun) yang bisa disebabkan berbagai alergen.

Pengobatan untuk pertolongan pertama dari bersin-bersin karena alergi ini biasanya menggunakan obat-obatan antihistamin dan dekongenstant seperti misalnya Claritin dan sejenisnya. Selain obat-obatan oral, biasanya dokter juga akan merekomendasikan obat semprot hidung (nasal spray) yang bisa dibeli di berbagai apotek.

Kemudian jika obat-obatan tersebut tidak menghasilkan perubahan, maka biasanya dokter akan merekomendasikan untuk dilakukan tes alergi dengan cara menginjeksi sejumlah alergen kedalam kulit untuk mengetahui secara pasti alergi terhadap apakah orang tersebut. Setelah diketahui kemudian akan diputuskan mengenai apa pengobatan atau treatment yang akan diberikan selanjutnya untuk jangka panjang.

 

Obat Bersin-Bersin Karena Alergi

Selain dengan cara pengobatan diatas, Anda juga bisa mengobati bersin-bersin karena alergi secara alami. Jika Anda ingin mengetahuinya secara lengkap mengenai cara mengatasi bersin-bersin secara alami, saya sarankan Anda membaca Buku Mengatasi Bersin.

buku tersebut berisi berbagai informasi tentang cara mengatasi gejala sering bersin-bersin karena alergi dan telah membantu saya sembuh dari bersin-bersin. Dulu saya sempat di cek oleh dokter dan ternyata saya memiliki alergi dingin, tungau dan beberapa bau-bau-an yang menyengat.

Namun sekarang saya sangat bersyukur karena berkat panduan yang ada dalam buku Mengatasi Bersin kini saya sangat jarang sekali mengalami bersin-bersin meskipun saya terpapar oleh udara dingin.

Jika Anda sering bersin-bersin karena alergi, saran saya segera atas dan jangan dibiarkan hingga bertahun-tahun. Semoga informasi ini bermanfaat, selamat mencoba.

 

No comments:

Post a Comment